Apa saja sih sabun cuci botol bayi yang kualitasnya baik? Ini dia beberapa rekomendasi yang bisa kamu pilih agar botol bayi dan perlengkapan makannya tetap higienis:
Ivly Nature Baby Dish Wash (500 mL)
Blibli Sekarang
Salah satu merek yang bagus banget untuk bayi yang masih sensitif adalah IVLY Nature. Hadir dengan rangkaian produk yang diformulasikan dengan bahan aman dan bebas alergi, IVLY Nature menawarkan perlengkapan mandi, perlengkapan tidur, hingga perlengkapan membersihkan produk-produk bayi.
Khusus untuk membersihkan botol susu dan perlengkapan makan bayi, ada IVLY Nature Baby Dish Wash kemasan botol 500 ml yang harganya Rp 77 ribuan. Keunggulan produk ini adalah bahan dasarnya natural, berasal dari tumbuh-tumbuhan, jadi nggak meninggalkan residu. Sabun botol bayi ini juga bebas dari 9 bahan berbahaya.
Selain kemasan botol, IVLY Nature Baby Dish Wash juga tersedia dalam kemasan refill. Selain untuk mencuci botol susu bayi, sabun ini juga bisa digunakan untuk mencuci piring, mangkok, sendok, garpu dan lain-lain yang digunakan si kecil untuk makan.
ZWITSAL BABY BOTTLE CLEANER 750ML
Di Indonesia, ZWITSAL sudah jadi salah satu merek produk bayi yang digunakan selama berpuluh-puluh tahun. Sudah dikenal luas kualitasnya, ZWITSAL selalu berinovasi menghadirkan produk yang dibutuhkan ibu dan anak agar kualitas hidupnya makin baik dan sehat. Khusus untuk membersihkan botol bayi, ada ZWITSAL Baby Bottle Cleaner. Kamu bisa temukan kemasan refill 750 ml yang harganya Rp 52 ribuan.
Setelah melewati riset, ZWITSAL menggunakan bahan food grade yang aman bagi bayi. Sabun cuci botol bayi ini juga diperkaya dengan teh hijau dan lidah buaya. Selain aman, sabun ini juga efektif banget untuk menghilangkan bau tak sedap hingga noda yang membandel. Selain untuk mencuci botol susu, pastinya sabun ZWITSAL ini bisa digunakan untuk membersihkan perlengkapan makan bayi lainnya.
Oh ya, sabun ini termasuk hemat penggunaannya lho. Cukup teteskan 1-2 kali saja dan sudah bisa digunakan untuk membersihkan botol dan dot susu bayi. Yang bikin kita merasa makin aman lagi, ZWITSAL Baby Bottle Cleaner sudah mendapat sertifikasi halal dari MUI.
Cussons Baby Liquid Cleanser 450ml Bottle
Blibli Sekarang
Lagi cari sabun botol susu bayi yang lebih ramah lingkungan? Kamu bisa pilih Cussons Baby Liquid Cleanser yang bersifat biodegradable. Residu sabun Cussons ini lebih mudah terurai, karena itu lebih ramah lingkungan. Kamu bisa mendapatkan sabun ini dalam kemasan botol 450 ml yang harganya Rp 30 ribuan.
Cussons Baby Liquid Cleanser menggunakan bahan-bahan yang aman, jadi sudah mendapat sertifikasi food grade. Ini menyebabkannya tetap aman kalau sampai nggak sengaja tertelan oleh si kecil, karena satu dan lain hal. Bau sisa susu dan noda membandel bisa lekas hilang dengan efektif. Sabun Cussons juga mudah dibilas.
Pureco Liquid Dish & Bottle Soap Home Size 500ml
Sabun cuci yang aromanya terlalu tajam terkadang bisa mengganggu bagi si kecil dan rasa susu bisa seolah berubah. Karena itu, aroma sabun yang lembut lebih disukai. Kalau ini yang kamu cari, bisa pilih Pureco Liquid Dish & Bottle Soap yang beraroma teh hijau. Untuk penggunaan di rumah, kamu bisa gunakan kemasan botol Home Size 500 ml yang harganya Rp 52 ribuan.
Pureco menggunakan bahan aktif yang berbasis tanaman, jadi sudah pasti aman digunakan. Kedua bahan utamanya adalah tebu dan kelapa. Sabun ini nggak menggunakan bahan pengawet kimia seperti paraben dan SLS yang menghasilkan busa. Residunya pun mudah diurai, jadi lebih ramah lingkungan.
Pureco Liquid Dish & Bottle Soap sudah terdaftar di Kementerian Kesehatan Indonesia, jadi jelas aman banget digunakan. Selain kemasan botol, kamu juga bisa menemukan kemasan refill dan travel size yang lebih kecil dan praktis dibawa ke mana saja saat bepergian.
Pure Baby Liquid Cleanser - Pembersih Botol Bayi Pump (700 mL)
Pilihan berikutnya untuk sabun cuci botol bayi yang bahannya aman adalah Pure Baby Liquid Cleanser. Sabun Pure Baby dibuat dari bahan food grade yang aman dan nggak menggunakan deterjen maupun SLS yang menghasilkan banyak busa. Mengingat sistem pencernaan bayi yang masih sensitif, sabun ini aman banget. Salah satu pilihan kemasannya adalah botol 700 ml yang harganya Rp 79 ribuan.
Pure Baby Liquid Cleanser sudah teruji secara klinis mampu membunuh kuman hingga 99.9%. Kandungan di dalamnya adalah minyak kelapa, jeruk lemon dan gula jagung yang berfungsi mengangkat kuman dan bakteri hingga tanpa sisa. Dengan begitu, si kecil bakal terhindar dari berbagai penyakit pencernaan seperti diare, radang usus dan lain-lain.
Pure Baby Liquid Cleanser residunya mudah terurai karena nggak mengandung SLS yang berfungsi menghasilkan busa. Jadi botol susu bayi dan perlengkapan makannya bisa bersih tanpa sisa kotoran apa pun. Pure Baby pun aman digunakan untuk mencuci buah dan sayur. Bahkan bisa digunakan untuk seluruh anggota keluarga.
Babymax Baby Safe Bottle & Utensils Cleanser 500ml Bottle Pump
Ingin mencoba sabun cuci botol bayi yang bahan-bahannya nggak hanya aman, tapi juga premium? Coba deh gunakan Babymax Baby Safe Bottle & Utensils Cleanser yang tersedia dalam kemasan botol isi 500 ml seharga Rp 68 ribuan. Terbuat dari bahan dasar premium food grade, wangi bergamot sabun ini lembut banget dan terkesan mewah.
Lebih ramah lingkungan, residu sabun Babymax mudah dibilas hingga nggak bersisa di botol susu dan perlengkapan makan bayi lainnya. Dengan 8x concentrate, sisa kotoran dan bau yang tak sedap bisa benar-benar hilang dengan cepat dan efektif. Karena bahan-bahannya berasal dari alam, sabun Babymax juga aman digunakan untuk mencuci buah dan sayur yang dikonsumsi si kecil dan seluruh keluarga.
BACA JUGA: Keju untuk MPASI yang Aman dan Bergizi
Yuk tetap jaga kebersihan dan kesehatan si kecil dengan perlengkapan bayi yang berkualitas. Keenam rekomendasi sabun cuci botol bayi di atas bisa kamu dapatkan di Blibli. Selain itu, Blibli menyediakan perlengkapan ibu dan bayi lainnya yang lengkap dan berkualitas! Jangan lupa pakai voucher spesialnya supaya lebih hemat!