31 Mar 2022

Manfaat Mendongeng Untuk Si Kecil

Memang pada usia bayi ini si Kecil belum bisa menanggapi dongeng yang dibacakan dengan interaktif (seperti bertanya lebih lanjut), namun ada banyak manfaat yang bisa didapat dari si Kecil. Berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa didapat dari kebiasaan mendongeng untuk bayi sejak usia di bawah 1 tahun:

1. Meningkatkan kedekatan emosional dengan orang tua

Bayi dapat merasakan emosi positif dari nada suara yang digunakan orang tua saat membaca. Mereka bisa merasakan perasaan nyaman, perasaan tenang, dan perasaan dicintai. Pengalaman ini kemudian menjadi dasar perkembangan sosial dan emosional bayi di kemudian hari. Membantu mereka untuk nantinya nyaman dengan berbagai jenis emosi, baik positif maupun negatif, mampu mengekspresikannya dengan tepat, serta mampu meregulasi emosinya dengan baik.

2. Membantu tidur malam lebih nyaman

Kebiasaan mendongeng sebelum tidur bisa menjadi salah satu cara untuk bersantai dan menenangkan diri. Hal ini kemudian dapat berdampak pada kualitas tidur si Kecil yang akan lebih baik.

3. Stimulasi kemampuan bahasa

Dongeng yang dibacakan, mendengar kata-kata baru dengan intonasi dan tempo bicara yang berbeda menjadi salah satu cara yang paling efektif dalam menambah perbendaharaan suku kata pada si Kecil. Sebelum bisa berbicara, si Kecil perlu untuk mendengar dulu kata-kata tersebut diucapkan. Penelitan menemukan bahwa si Kecil yang terbiasa didongengkan dan diajak berbicara oleh orang tua memiliki perbendaharaan suku kata yang lebih kaya.

4. Mengembangkan kemampuan kognitif dan kreativitas

Stimulasi visual dari gambar yang ada di buku, kesempatan untuk menyentuh buku dan berbagai tekstur yang ada di buku, pengalaman mendengar cerita yang runut dan logis, membantu mengembangkan kemampuan berpikir si Kecil terutama tentang bagaimana cara dunia bekerja.

Wah, dengan banyaknya manfaat dari kegiatan mendongeng untuk si Kecil, rasanya ingin langsung membacakan cerita ya. Kegiatan tenang yang menyenangkan, bisa menambah kedekatan emosional antara Bubu/Pak Suami dengan si Kecil, sekaligus juga sebagai kegiatan stimulasi yang dapat mengoptimalkan tumbuh kembang si Kecil. Selamat mendongeng!

 

Oleh: Nadya Pramesrani, M. Psi., Psikolog

           Expert Partner Sahabat Ibu Pintar

Sumber:

Yabe M, Oshima S, Eifuku S, et al. Effects of storytelling on the childhood brain: near-infrared spectroscopic comparison with the effects of picture-book reading. Fukushima J Med Sci. 2018;64(3):125-132. doi:10.5387/fms.2018-11