29 Mar 2022

Bermain Lego Bisa Bantu Latih Kemampuan Motorik Anak

Seperti yang kita tahu, Lego bukan sekadar mainan, tapi juga sumber edukasi. Jadi, anak-anak bisa bermain sambil belajar. Daripada terlalu sering diberi gadget agar betah, lebih baik ajak anak-anak bermain Lego karena banyak sekali manfaatnya. 

 

LEGO CHINESE FESTIVALS 

 

  •  

Beli Sekarang

 

Bermain Lego dapat membantu meningkatkan imajinasi dan kreativitas anak lho. Anak-anak bisa bebas menyalurkan ide yang ada di dalam pikiran mereka saat menyusun balok-balok Lego. Mereka dapat memilih ukuran atau warna yang mereka inginkan dan membentuknya menjadi apa saja. Dalam bermain Lego, tidak ada aturan benar atau salah sehingga mereka bisa terus mengeksplorasi kreativitas mereka tanpa takut melakukan kesalahan. 

 

 

Keterampilan motorik anak usia dini aka balita juga dapat terlatih saat bermain Lego. Menyusun balok-balok Lego yang berbeda ukuran, bentuk, dan warna bisa membantu melatih koordinasi mata dan tangan anak. Dibutuhkan pula kekuatan tekanan yang berbeda saat menggerakkan, mengendalikan, dan menempatkan bongkahan-bongkahan Lego, yang sekaligus bisa menjadi latihan tepat bagi tangan dan jari-jari anak agar terampil dalam menulis, membuat prakarya, dan lainnya di masa depan.

Jika bermain Lego bersama teman-temannya, anak akan terdorong untuk melatih sosialisasi dan kerja sama dalam tim. Anak-anak dapat belajar tentang kebersamaan dan bermain secara bergiliran. Mereka bisa mendiskusikan bangunan apa yang ingin dibentuk terlebih dahulu. Setelah sepakat, barulah mereka dapat berbagi tugas dan tanggung jawab. Mereka juga harus bekerja dan memahami instruksi yang sudah ada agar konstruksi lego bisa dibangun dengan kokoh. Selain hasil akhir yang bagus, anak-anak akan mendapatkan pengalaman sosial yang menyenangkan.

Menyusun bongkahan-bongkahan Lego dari nol hingga menjadi produk akhir yang sesuai dengan keinginan bukanlah hal mudah bagi anak-anak. Jika mereka berhasil menyelesaikannya, tentu saja mereka akan merasa bangga dan puas pada diri mereka, sehingga level kepercayaan diri pun bisa meningkat. Hal ini positif untuk perkembangan anak-anak.

DAPATKAN BERBAGAI KOLEKSI LEGO DI SINI

Itu tadi beberapa manfaat penting Lego bagi anak-anak usia dini. Namun jangan salah, orang dewasa juga banyak yang tertarik bermain Lego, karena permainan ini bisa membantu menghilangkan stres dan mengasah keterampilan. Selain itu, Lego juga bisa jadi investasi yang menguntungkan lho!