Saat si Kecil di rumah dan Bubu butuh kegiatan untuk mengisi waktu luang mereka, mungkin terpikir hal paling mudah adalah membiarkan mereka bermain sendiri atau memutar film favorit mereka di televisi atau tablet. Sebenarnya ada lho, variasi kegiatan yang bukan hanya menyenangkan untuk mengisi waktu luang anak tetapi juga mengasah kemampuan mereka yaitu mengerjakan buku aktivitas atau activity book untuk anak. Bubu bisa memilih buku aktivitas anak yang sesuai usia anak atau minat mereka agar si Kecil tertarik dengan buku yang Bubu tawarkan. Ada beberapa jenis buku aktivitas anak yang disusun untuk melatih berbagai kemampuan anak mulai dari kemampuan sensorik, membaca, berhitung, dan imajinasinya. Berikut ini beberapa rekomendasi activity book untuk anak yang membuat kegiatan belajar di rumah jadi lebih asyik.
Melatih kemampuan sensorik si Kecil sejak dini memberikan mereka kesempatan untuk menggunakan indera mereka secara aktif. Hal ini sangat penting untuk perkembangan otak anak dan akan berpengaruh pada kemampuan anak menyelesaikan tugas yang lebih kompleks, mendukung pertumbuhan kognitif, perkembangan bahasa, keterampilan motorik kasar, interaksi sosial dan kemampuan si Kecil dalam memecahkan masalah.
Beberapa activity book untuk melatih sensorik biasanya mengambil aspek indera peraba, penglihatan, dan pendengaran. Buku untuk melatih indera pendengaran dan penglihatan biasanya dilengkapi tombol yang dapat ditekan dan akan mengeluarkan suara sesuai cerita pada buku, seperti buku tentang alat musik yang menampilkan gambar piano dan saat ditekan akan mengeluarkan suara piano. Ada pula buku untuk melatih indera peraba yang pada setiap halaman ada gambar yang dicetak dengan tekstur, sehingga saat si Kecil menyentuhnya mereka bisa belajar membedakan berbagai macam tekstur.
Activity Book Sensory Touch and Feel - Never Touch a Shark untuk Melatih Sensorik Anak
Untuk si Kecil yang berusia 3 sampai 6 tahun, buku aktivitas yang fokus melatih keterampilan dasar baca tulis dan berhitung bisa jadi pilihan yang tepat. Buku aktivitas ini melatih keterampilan dasar yang si Kecil butuhkan di sekolah dan mengemasnya menjadi ringan dan menyenangkan. Mulai dari latihan berhitung, menulis angka, menulis huruf alfabet, mengeja kata, hingga membaca kalimat singkat semua dibuat semenarik mungkin.
Activity book yang fokus pada keterampilan baca tulis biasanya dilengkapi dengan halaman yang berfokus pada setiap huruf alfabet dan versi huruf besar dan kecil. Ada pula bagian latihan menulis setiap huruf dan kata yang berawalan huruf tersebut. Selain setiap kegiatan latihannya dikemas dengan permainan yang menyenangkan, activity book juga biasanya dilengkapi ilustrasi berwarna dan menarik sehingga si Kecil tidak akan bosan melihatnya.
Kata siapa pelajaran sains sulit dan membosankan? Dengan activity book, Bubu bisa memperkenalkan si Kecil pada sains sejak dini agar kelak mereka tidak merasa takut dengan pelajaran yang satu ini. Activity book yang menjelaskan sains secara interaktif akan membuat si Kecil tertarik dan lebih mudah memahami hal-hal terkait ilmu pengetahuan alam.
Activity book dengan topik sains akan memberikan pengetahuan dasar tentang tata surya, musim, makanan, dan sebagainya. Pengetahuan tersebut akan mendorong si Kecil untuk berpikir dan meningkatkan kemampuan penalaran logis anak. Dengan desain yang kreatif dan penuh warna, buku ini tentu menyenangkan dan menarik untuk si Kecil. Ditambah dengan ilustrasi, gambar dan kegiatan sederhana yang membuat si Kecil dengan mudah memahami penjelasan dalam buku.
Belajar Pengetahuan Alam dengan Kumon Science Sticker Activity Book
Mengisi waktu luang anak dengan belajar bisa jadi aktivitas yang menyenangkan jika ditemani activity book atau buku aktivitas yang tepat. Buku-buku di atas adalah beberapa rekomendasi buku aktivitas untuk anak. Berbagai macam buku aktivitas dan beragam kebutuhan belajar anak lainnya bisa Bubu temukan di Blibli.com lho. Yuk, cek sekarang!